Senin, 12 Desember 2016

Cara Mengukur Efektivitas Bintang Iklan/Artis/Model/Endorser Produk

Cara Mengukur Efektivitas Bintang Iklan dan Selebriti  Endorser  Produk

 


# Parameter Penelitian Bintang iklan, Artis dan Selebritis
#Biaya Modal Jadi Artis, Ini perkiraannya.
# Persyaratan Jadi Artis.

 

Ketika saya menjadi Manager , tepatnya di devisi Field Trade Marketing, seperti biasa salah satu tugasnya adalah  mengontrol promo dan mengantar tamu-tamu dari Head Office yang visit ke area.  Pada saat itu saya mengantar tamu sejawat yang bertitel Produk Manager , ia  berkata :” Aduh ini....., kita lagi cari bintang iklan …ngak  ada yang cocok nihhhh… lagi minta di agency iklan bla......bla bla …ini masih chatting-an dengan agency pembuat iklannya,...   sedang minta-minta photo photo  untuk bintang iklannya, untuk peran sebagai bapak, ibu dan anak untuk susu pertumbuhan.."
                        Saya pun melihat dan mendengar beberapa kali bunyi bbm dari agency iklan ( bukan agency model yah)..kirim photo -photo model berkali-kali   " tang…… ting….. tong….." bunyi  bbm kepada sang Produk Manager ,  disela-sela visit ke market dan mencari insight untuk menaikan sales…dan ternyata hasilnya untuk bintang iklan tersebut  tidak ada yang nyangkut!!: “ kalau kamu ada teman dan siapa lah silahkan kirim ke e-mail saya yah untuk jadi bintang iklan ini “….kata dia..
            Besoknya, karena saya juga mempunyai teman beberapa model kaliber jebolan pemenang majalah nasional terkemuka dan beberapa dari mereka sudah pernah jadi bintang iklan  produk…saya pun membantu mencari  dan mengirimkan talent-talent tersebut ke Product Manager  ….dan ia berkata  via  balasan e-mail ;” Lebih baik temanmu yang belum jadi bintang iklan sejenis yah …” Wadau ribetnya…

Bukan di Agency Model namun Agency Iklan bila mau jadi bintang iklan Produk

Inilah yang perlu di tajamkan  untuk menghindari lebih jauh ke-arah pembenaran untuk menghindari  penipuan, kadang seorang talent model atau baru sekedar calon bintang iklan ( yang ini sebutannya  “baru calon”  tapi kadang sombongnya bisa ngalahin bintang iklan beneran-!!)), Sangat percaya akan janji-janji obral Agency Model ( sampai buat acara pemilihan yang pendaftarannya aja mahal banget)  Padahal kalau mau jadi Bintang iklan itu pasti ada persetujuan dari Produk Manager atau Marketing Manager produk yang akan di iklankan tersebut. Jadi untuk menghindari penipuan model-model yang akan di iming imingi jadi bintang iklan , perlu dipertanyakan , memang  Agency Model itu kenal sama Produk Manager tersebut ?Atau biro iklan yang dipilih oleh PT  Produk tersebut? Jadi jangan percaya kalau mau jadi bintang iklan atau audisi iklan harus nyetor uang dulu….karena sepengalaman saya yang jadi bintang iklan itu ( yang baru yah ) kadang impuls, tidak terencana jauh-jauh hari oleh Marketing Manager atau pun product manager, malah agency modelnya yang ribut dan sangat lebay ke modelnya ( kasihan yah-modelnya bingung harus mengorbankan ini itu)
Manager produk kadang sudah menargetkan secara deskripsi calon bintang iklan itu misalnya : kulit bersih , etnis  harus bla bla bla ( sesuai dengan segmentasi pasar)  , gigi rapih , bisa tertawa lugas ( ngak malu malu),->itu untuk jenis produk yang bisa mengesankan  membuat “fresh” ( misalnya susu dingin, iklan pasta gigi, permen ), kadang produk manager juga meminta talent yang punya senyum ramah bila untuk iklan festive produk-produk menjelang Hari Raya….jadi bila ada yang mengiming-imingi jadi Bintang Iklan ? Tantang dulu Agency Modelnya? Model iklan apa? Kenal sama Produk managernya? Kenal sama rumah produksi yang di tunjuk oleh produsen? Jangan mau jadi korban..penipuan kalau disuruh nyogok pakai uang...

            Memang kadang Agency Model harus mempunyai banyak talent yang intinya bisa “menyediakan bila ada permintaan ” dari   perusahaan yang  meminta  dengan kriteria yang sudah ditentukan  ( bukan asal yah). Biasanya perusahaaan inti /pembuat produk  menunjuk rumah produksi /pembuat iklan.  Rumah produki ( pembuat iklan) ini, bila sudah mempunyai kriteria model/selebrity/artis yang tepat  harus  mendapat  acc /approval dari Produk Manager atau Marketing Manager  atau perwakilan dari perusahaan produk  tersebut .   Kalau dari perusahaan sudah tidak approve yah si model/selebrity /artis tersebut tidak akan menjadi  endoser produk alias tidak jadi  bintang iklan!!  Meskipun  si model/artis/selebrity  itu adalah kesayangan pemilik eh unggulan premium  Agency Model .( jadi jangan sombong ke orang orang di perusahaan produk yah model/artis/selebrity-    ))).
          Bila Agency Model telah tepat memberikan profil/composite  sang model/artis/selebriti   ke  Production House Iklan yang benar benar sudah di screening / sudah di approve oleh team produsen pembuat produk ( Marketing Manager, Produk Manager ,bahkan minta pendapat team Sales,dll).  Masih ada langkah lain untuk menilai kekuatan pengaruh endorser/artis/model/selebity terhadap produk yang diiklankannya biasanya yang diteliti dari parameter-paremeter metode VisCAP.
Dari penelitian-penelitian pengaruh selebriti atau bintang iklan terhadap performa produk banyak marketer melihat  hasil dan evaluasi di metode Viscap Ini, Metode VisCAP  ini bisa di jabarkan dari  Visibility, Credibility, Attraction dan Power.

Kita jabarkan dimensi selebrity dan model ini :

Visibility ; Dimensi sejauh mana popularitas selebrity atau model iklan tersebut. Kalau seorang surveyor ( pakai surveyor juga loh, jadi selebrity atau model jangan ngaku-ngaku mahal atau ngaku  masih beken di masyarakat yah..)-surveyor akan bertanya ke orang “awam “di Mall.: ” Bu kira kira yang ibu sukanya  artis atau model siapa yah?” bila dari quisioner menjawab sama 80% ( dari total sample yang di targetkan) ke “nama” seorang selebriti atau model yang sama, di jamin harga model/artis/selebriti  itu sekali kontrak bisa mencapai milyaran setahun ( masih laku …pasti mahal lah).     Bila tidak disebutkan namanya sama si  quisionare riset ? Yah Maaf kenyataan berbicara -jangan sombong dulu tuh talent artis. Yah harus so so sadar dirilah, lah  jadi bintang iklan sesuai perjanjian  kerja saja.. asal mejeng di iklan ( ningkatin popularitas juga loh).Jadi Makin beken pengaruhnya makin bagus buat personality merk produk tersebut.

Credibility:kemampuan akan product knowledgenya , ini kemampuan si Selebriti atau si model akan pemahaman  product knowledge yang berhubungan dengan product yang diiklankan . Kadang perusahaan akan memberikan training singkat atau dinner khusus menginfokan product knowledge terhadap artis dan modelnya, disini "daya tangkap" Selebriti atau artis diperlukan!! ( Nah kepintaran model dan artis pun diperhitungkan di dunia produk -bila mau jadi bintang iklan  MegaProduct). Tidak jarang ketika ada selebriti yang akan ditunjuk jadi endoser produk suatu event ketika ditanya ini itu –alangkah malu tidak nyambung karena tidak siap  ( atau menyepelekan) /baru  dugem atau maaf mungkin mabok akhirnya gagal jadi bintang iklan Megaproduk ketika di awal seleksi jadi bintang MegaProduk (bukankah marketing manager itu kadang impuls bila cari talent??). Pengalaman saya pribadi pernah juga ketika mengundang model pagi hari  ( karena acara olah raga masal) ia telat datang karena sudah dugem…sudah tercoreng..
Jadi kata siapa disiplin dan hidup teratur selebriti atau model tidak mempengaruhi karier mereka? Amat sangat makanya perusahaan product-product bila mau mengontrak  selebriti sampai milyaran lebih baik yang tertib, “sempurna” ,disiplin dan pinter ( kalau boleh lulusan universitas terbaik’), ada kok contohnya dan banyak…..salah satunya  seperti Dian Satro untuk Loreal…( Dian Sastro lulusan UI ), contohnya lagi untuk citra kesehatan, segmentasi umur 45 tahun ke atas bisa menggunakan Mba Minati Atmanegara

Untuk Event  atau  iklan produk masakan bisa memakan endoser Ibu Sisca Soewitomo



Attaction : Daya Tarik sang Bintang, tidak dipungkiri bintang yang naik daun pasti akan mahal harganya dibanding yang sudah redup…seorang bintang yang  nama baiknya yang sudah "rusak" akan dihindari oleh para  Produk Manager untuk mengiklankan produknya. Perjuangan seorang bintang selalu bersinar memang harganya mahal, ia harus mengorbankan waktunya dengan :main sinetron yang terus menerus, alias stipping ( supaya ada di benak konsumen dan masyarakat)  ikut  acara ini dan itu  ( sekedar  untuk naikin rating popularitasnya  saja), dll. Dan biaya perawatan  seorang artis atau bintang bila ingin selalu  tampak “sempurna” dan  “kinclong” pun memang luar biasa mahal , sedikit cerita ngelantur saja biaya perawatan artis bisa ratusan juta rupiah . Ada anekdot seperti ini :


Ini kita anggap sebagai perbandingan UMR Jakarta masih 3.2 Juta yahh

1.      Minuman sebangsa glukogen buat mencerahkan wajah  Rp 1.5 juta berisi 20 sachet untuk satu minggu ( biasanya)
2.      Untuk wajah mulus biasanya pakai galvanic spa /setrika wajah Rp 4.2 juta
3.      Bila pipi mulai tembem, supaya cirusberarti  lemak di pipinya harus dikurangi , biasanya pakai perawatan Hifu Rp 6 juta/treatment
4.      Beli nano spay buat melembabkan Rp 2 juta
5.      Catering diet di Jakarta 10 hari min Rp 2.5 juta
6.      Beli program senam/punya instruktur fitness ; 3.7 juta/10 sesi/bulan.
7.      Bedak yang bagus lihat deh di gerai min 1 juta , lisptiknya juga 1 juta.
8.      Vitamin, supplement, suntik vit C bisa 3 juta/bulan.
9.      Krim krim seperti Lancome, Kanebo, SK 11 ( salah satu yahh) sepaket bisa 10 juta.
10.  Baju Baju butik, perawatan sosialita?Asisten?bisa tak terhingga-))
    Dan yang lagi trend terbaru ketika artis/model/selebriti memasuki inti "acara/pemotoan majalah" tentu saja gigi harus terlihat rapih dan putih bak porselen jadi harus datang ke dokter gigi ahli konservasi , gigi yang tampak  ketika tertawa harus di bungkus veneer , harga pergigi adalah 4 juta, bila sedang tertawanya nampak 8 gigi tinggal di kalikan saja ....berapa tuh...tuk gigi kayak ratu sejagad...
Jadi modal untuk jadi artis atau model yang siap” bersaing”  benar-benar harus”ada materi”kan? Namun  perlu disyukuri sepengalaman saya punya tetangga finalist majalah nasional/bahkan juara satu,  dia tidak melakukan hal-hal seperti  dari point 1 s/d 10  seperti diatas, namun  tetap aja cakep, Bahkan saya lihat ketika numpang ke kamar mandinya perawatan wajahnya banyak dijual di Alfamart dan Indomaret kok,..... itulah anugrah bahwa talent wajah bagus dan kulit bagus adalah seperti guratan dariNya supaya jadi penghibur umat manusia lainnya ( jadi artis model, dll….loh terbawa lebay ), tapi seriusnya kalau sudah jadi dan berani jadi artis “selain struggle”  antar teman artis ( yang sama- sama cari popularitas dan uang) hal-hal seperti diatas kayak  lumrah dilakukanà itulah contoh perjuangan artis dan model supaya tetap bisa menarik dan kebetulan disegi akademisi penelitian dimensi Attaction masuk ke hal  yang diteliti.

4. Dimensi Power  ; yaitu kemampuan celebrity dalam menarik konsumen untuk membeli produk yang diiklankan.Hal ini perlu diperhatikan bahwa image artis atau bintang iklan harus benar-benar terlihat “bersih”. Karena selebriti ambassador produk sebagai "User Imaginery" bagi konsumen , ketika konsumen membeli produk tersebut biasanya mengkaitkan pencitraan dirinya dengan artis/selebrity /model iklan yang memakainya tersebut. Ada beberapa kejadian ( silahkan cari di internet), artis  endoser produk langsung di ganti ketika mempunyai scandal, atau melakukan perbuatan-perbuatan nyeleneh yang tidak lazim di area tertentu, maka menjaga sikap sangat penting buat sang artis, selebriti atau model iklan MegaProduk….jadi apakah anda siap jadi Selebriti?
Ini tanda-tanda Anda Bisa Jadi menjadi seorang selebrity …

Kamu memang beda dan berbakat jadi artis atau   Seorang Selebriti bila?

( Ada salah satu yang mengena di kamu--))

1.      Ketika kamu mengerjakan soal matematika atau logika , kamu tidak ngerti-ngerti…Mengapa harus pakai rumus itu ?, Mengapa harus pakai rumus ini?, dan lebih terbukti bila di nilai ujian akhir nilai matematikmu kurang dari 5.
2.      Ketika kamu mengerjakan laporan di excel dengan teliti banget dan sudah dibaca dan direview beberapa kali, setelah dikirim ke bosmu atau gurumu , tetap saja  di protes bukan flow-nya yang salah…tapi kamu tetap ceroboh ( bakat dan sign dari maha kuasa kaliii)  kamu nge”put kelebihan nol di  angka …sehingga salah juga akhir hasilnya.....
3.      Ketika rame rame kursus excel atau computer pemograman, kamu paling celingak-ngelinguk dan keluar keringat dingin,  mengapa orang lain begitu gampang mengikuti?Namun kamu harus melihat angka atau hurup satu demi satu untuk memprogram , bahkan naruh  petikan koma pun salah sehingga rumus dan hasil tidak benar-benar menjadi program.
4.      Selalu tak ingin diam, hanyalan selalu kemana-mana , sifat alami untuk ningkatin popularitas selalu ada…suka jalan-jalan meski tidak diangggap ada oleh orang lain juga....
5.      Kamu didekati secara alami oleh teman dan khalayak ramai bukan karena kepintaran ataupun keenceran otak namun ada “kelebihan lain” melainkan karena  (atau secara tidak sengaja) melenceng suka berbohong ( mesti seperti gak kerasa ngebohong) , sok dramatikal, aneh sendiri, sering didekati oleh manusia iseng ataupun yang ditaksir  karena kelebihan fisik and bodymu ( dan merasa bangga). Ataupun alasan lain karena temanmu memang kasihan kepada kamu, jadi terpaksa berteman denganmu karena teman utamnaya tidak ada  alias kamu sebagai teman ganjelan saja disaat teman yang lain tidak ada ditempat.
6.      Punya kelebihan yang bisa meningkatkan popularitas seperti gerak tubuh yang menawan “atau aneh”, punya suara bagus ( meski tak kursus vocal), atau berbadan kuat dan tangguh ( sangat di sukai lawan jenis)
7.      Kamu sangat cemas akan  ada perubahan anggota tubuh dan bila ada sesuatu yang aneh, karena kamu memang di berikan bakat dan anugrah dariNya, wajah yang bagus ( meski tidak pakai kosmetik mahal), tubuh yang keren ( meski tidak memakai pelangsing atau obat pembentuk tubuh) gigi yang rapih ( meski tidak pakai kawat gigi dan perawatan bleaching dan veneer)
8.      Di masyarakat beken…entah beken karena apa tapi orang-orang gampang mengenalmu.
9.      Punya duit ataupun tidak punya duit 'tidak seperti' orang susah- karena “aurora artisnya muncul” sehingga orang tidak percaya bahwa kamu perlu duit, atau bila sering pinjam duit malah dibilang penipu “penarik simpati”.
10.  Tidak nyaman bekerja dengan cara yang biasa-biasa, menurutnya sangat bosan  meski menghasilkan duit  yang banyak!! Namun kamu  mau dan bersedia kerja “asal “-apa saja,  yang penting  bisa beken meski hasil duitnya minimal.
11.  Hidupmu serampangan, berbuat ini-itu seperti biasa-biasa saja  hasilnya namun tetap aja teman-teman disekirarmu dan masyarakat seperti memaafkan kelakuanmu…”emang artis..pikirnya

12.  Kamu harus sangat sangat bekerja keras dan harus ngulang terus menerus ( seperti terapis deh)  bila harus belajar  atau melakukan sesuatu bila tidak sesuai dengan bakatmu. Namun kamu merasa asyik-asyik saja ketika hal tersebut berhubungan dengan seni…( sementara orang lain berkeringat dingin dan malunya minta ampun bila berhubungan dengan pentas atau seni  ia berbikir lebih baik banyak duit tanpa populer)

Selasa, 08 November 2016

Permintaan Kepemimpinan Era Millenial

Mengapa Hillary Bisa Menjadi President Wanita Pertama Amerika

Criteria be a leader or president at the time of millennium

Persyaratan Jadi President masa kini : Lebih sempurna..... kalau bisa seperti  yang ada di khayalan sempurna dari keinginan masyarakat banyak

Criteria be a leader or president at the time of millennium

              Selamat bagi ibu  Hillary Clinton , calon menjadi President  America   (saya  berani bilang seperti  ini sebelum ia jadi president atas dasar riset kecil  dan instuisi saya ), Mengapa? Ada beberapa Alasan dari kacamata rakyat,  seperti saya,  mengapa Hillary bisa mencetak sejarah  jadi president wanita  pertama di Amerika :

1.      Lulus Dimensi Loyalitas.

Setia pada pasangan apalagi di amerika sana dan di jaman modern ini adalah point istimewa bagi para pemilih yang menginginkan pemimpinnya ‘apapun alasannya’ setia terhadap pasangan.   Di analogikan bila setia ke pasangan ke rakyatpun pasti akan sama ( mirip mirip lah)…Godaan gemilang pandangan mata di industry hiburan tidak menyilaukan dan  khilaf Hillary…point istimewa sudah di dapat untuk dimensi Loyalitasnya tercermin pada keluarga.

2.      Pemaaf

Memaafkan  ketika suami  selingkuh , kejadian ini  mengharukan semua insan di dunia. Ketika suaminya  selingkuh  salah satunya dengan ratu kecantikan sekalipun ( bahkan yang lebih beken dengan  stafnya) , Hillary pada saat itu  hanya menghilang dan berkunjung  bertemu ibunya , melakukan  heartbounding family  ( mungkin menangis dan curhat yah),  Namun  muncul kembali tegar  kepelukan suaminya ( untung sekali pak Clinton,,,,).
Hati nurani nya yang menerima kenyataan  dan memaafkan  lalu tampil tegar adalah point tambahan plus Hillary  dimata rakyat.  Sangat jarang sebagai manusia mengalami kejadian seperti itu dan  memaafkan  . Pengalaman yang haru- biru menyedihkan selalu dapat dukungan kemanusiaan apalagi ini muncul untuk wanita  yang di calonkan jadi  president !

3.      Masih mau berkontribusi meski kalah dengan Obama di pemilihan president sebelumnya.

Banyak kalangan politikus kalau kalah  terpilih menjadi  President …tidak  mau jadi menteri rivalnya dalam pemilihan president , namun Hillary berbeda ia mau bantu Obama dengan jadi  menteri luar negri,  masih mau berkontribusi positif, ini adalah penilaian plus dimata rakyat…bila ia diminta dan ia sanggup karena punya ilmunya …ia mau membantu….

4.      Pintar karena lulusan universitas terbaik.
Banyak politikus tidak jelas bermodalkan ‘pendapat subjective  tanpa ilmu’ akhirnya ngak jadi jadi  ke jenjang pimpinan puncak (lihat deh fim butler banyak politikus yang keluar masuk penjara , namun Obama yang pintar yang jadi president), namun  dengan pendidikan dan ilmu,  ia bisa melesat dibandingkan  politikus “verbal” lainnya ….” BerIlmu” dapat diterima dikalangan manapun di dunia….

5.      Punya Anak Hanya Satu.
Rakyat was was bila calon president beranak banyak ( banyak kejadian), anak anaknya akan bertingkah, jadi politikus, korupsi, minta ketebelece, diistimewakan, satu anak membangun satu perusahaaan ( yang mungkin dengan kebijakan bapaknya yang president sehingga perusahaan pesaing bisa mati). Hillary punya satu anak, nampak ia focus terhadap pengabdiannya kepada carrier dan negara ( mungkin juga takdirNya punya satu anak), Punya anak  satu gampang dibina dan di kontrol  dengan baik sehingga tidak mungkin mencoreng nama orang tuanya karena tingkah lakunya pada saat remaja sampai dewasa.(sampai jenjang pernikahan anaknya  “ceklist” berhasil tanpa gossip miring)

6.      Tidak Nyata Korupsi.
Korupsi yang nyata yang dianggap oleh rakyat adalah  “bila menerima uang haram” terlebih bila  tertangkap tangan  karena mengambil uang  di tas  cover berisi duit (hasil kongkalikong) . Ada bukti sadap telpon minta transperan minta sogokan..atau ketika di sadap telpon ada perkataan  ”minta apel yang lain” . Hillary belum  tampak seperti itu….rakyatpun masih menganggap bersih dan memilihnya.

7.      Amerika Butuh Sejarah
Diantara gembar gembor emansipasi, namun amerika sendiri kok belum ada pimpinan wanita yang muncul?, Rakyat yang penasaran menjadi ingin lebih tahu mengenai Hillary..dan ditantang dan butuh sejarah baru..maka dipilihnya Hillary..

8.      Dekat dengan Pekerja Seni.

Ia dekat dengan pekerja seni, artis artis adalah endorse yang kuat untuk mengajak dan menimbulkan kepercayaan “ memilih kepada Hilary’—terlebih artis artisnya yang tidak banyak masalah …malah artis berkesan  hit , lucu, asyik meskipun berbeda ras dan suku , Hillary dekat dengan mereka…membuat rakyatpun nyaman karena “penghiburnya” akrab dengan Hillary

9.      Kampanye ke segala lini
Masyarakat sekarang lebih pintar dan menyadari  ber bhineka dan muti talent..maka dari itu dalam kegiatannya ia dekat dengan orang orang tua, anak anak, mahasiswa, ilmuwan, orang pedesaan, orang perkotaan dan sekali lagi karena berilmu, ia tidak nampak pencitraan, kunjungannya  seperti lembaga riset yang akan melakukan perbaikan …mereka happy di datangi…



10.  Tidak nyinggung syara.
Ini yang masih diterima dimanapun terlebih di masyarakat  berbagai kultur dan agama di Amerika , dalam kampanye-nya sama sekali tidak menyinggung syara..bahkan  ada  secara implisit dan eksplisit menampilkan pendapatnya atlet renang muslim di America…America loh( ini salah satu contohnya saja)…dan  sangat beda dengan  pesaingnya yang terang terangan kontradiktif  mengenai issue   ini…..

Dengan mempunyai 10 keuntungan "nature" ini, seharusnya team sukses Hillary sangat mudah untuk mengantarkannya ke kursi ke President -an ( Ayo siapa yang mau di team sukseskan oleh saya-))

Bila masih kalah...lihat budaya dan kekinian...yang terjadi....pelajari mengapa hal lain yang bisa mengalahkan 10 Nature leader yang baik ini.......
Pesaingnya lumayan berat :
Karena 1. Trump..orang baru di kancah politik kadang orang baru mempunyai tantangan sendiri dan peluang yang lebih besar (karna 'dosa 'salah politiknya belum terdengar dan terlihat)..membuat penasaran rakyat untuk memilih.
2. Loyalitas yang terlihat 'akur sama anak..mantan istri..(tidak tau nantinya...)
3. Pendidikan Trump juga oke lulus universitas meski lahir di keluarga kaya raya
4.Ini yang namanya melambung tinggi sampai jajaran awam di amerika..ia masuk di acara NBC"show The Apprentice , acara reality show belasan episode the Apprentice...finalist finalist nya bisa jadi delegate partai dia di berbagai negara bagian..termasuk the apprentice celebrity ...banyangkan ia juga ngelola celebrity yang dipuja puja masyarakat.
5. Ini terbukti salah satu finalist reality show ini , Omarosa dimana kalau kita melihat episode-episodenya ia paling kontradiktif ia bisa membuat penonton muak, kagum, aneh, sensasional, atas tingkah lakunya bahkan ketika ia di Celebrity Apprentice ia bisa juga menitikan airmata ketika debat dengan celebrity lainnya : Latoya Jackson-->dan itulah mengapa rating reality show ini melonjak tajam. Omarosa di team sukses Trump kali ini dijadikan director Trump's of African-American..., karena ia memang seorang Doctor dan sebelum omarosa masuk reality show the Apprentice ia memang sudah bekerja di gedung putih.
6. Lebih heboh lagi istri barunya mantan model majalah dewasa..yang 'implisit  dalam pemahaman rakyat kebanyakan  seperti diangkat martabatnya' jadi calon first lady dan akurrr lagi ama mantan istrinya Ivana (tidak tau nanti mungkin ada schandal scandal yang meletup)  dan mereka  dekat dengan pekerja seni bahkan organisasinyapun   yang terkenal bukan berbentuk LSM politik,  malah si"pengumpul ratu ratu kecantikan...The pageant was owned by Donald Trump from 1996 to 2015!!
7.Kelebihannya lagi....pernah menjadi kapten taruna  militer S4 (namun tidak berkarier dimiliter dan tidak sok so'an dengan memakai seragam militer)..di anggap disiplin..pernah merasakan sengsara jadi militer...berani ...ehhh bisa membangun perusahaan keluarganya .Inilah keuntungan adanya wajib militer..dimana mana pernah dianggap disiplin...pernah tertib dan mengangkat issue veteran...di amerika ada wajib militer pasti ada emotionalbounding terhadap orang yang pernah mengalaminya...."inilah issue yang diangkat Trump ia bisa berkonsolidasi dengan para veteran..
8. Anak anaknya tidak ada kasus yang berarti yang muncul kepermukaan ,menjadikan soft gosip dan langgeng di pemilihan...
9. Mau masuk ke bidang fashion..modeling beli barang barang mahal seolah olah memang uangnya untuk perputaran ekonomi america (pengrajin..fashion...etc)
10. Kaya raya..(ini yang ngak bisa di sanggah),pasti punya kenalan di bank bank
Di segala lini bidang yang mau 'membantunya...

Namun segala sesuatunya seperti glamor ditengah hawa yang panas....sesuatu pasti persoalan meletup satu demi satu..


10 keunggulan VS 10 Keunggulan...siapakah pemenangnya...?Kalau untuk adat timur mungkin sepertinya Hillary

Itulah mengapa saya mengucapkan selamat kepada Hilary sebagai calon President Amerika …..sebelum ia resmi jadi President….bila team suksesnya bisa treatment di tempat dan bidikan yang tepat..untuk Hillary



dipublish  jam 5 sore lebih ..lima...sambil nunggu hujan lebat  reda......
  

Sabtu, 01 Oktober 2016

Trik Bila Mengalami Turbulensi Pesawat -Top of Mind Behind The Turbulence

Kenangan dibalik Turbulensi Pesawat Terbang

Bagaimana mengatasi ketakutan naik pesawat dan ketinggian ?

Sensasi merupakan respon yang segera dan langsung dari alat pancaindra terhadap stimuli yang sederhana ( iklan , kemasan, merk). Stimulus adalah setiap unit masukan yang diterima oleh setiap panca indra  ( Buku Perilaku Konsumen , Leon Schiffman dan Leslie Lazar Kanuk)
 

 Dan ini cerita untuk menyatukan teori itu,  serta sedikit pengalaman ketika menjadi sales training manager keliling ke berbagai kota…. 

Dari  pengalaman perjalanan selama belasan tahun , “ naik pesawat” ke berbagai kota baik nasional maupun internasional, baru kali ini saya begitu deg degan dan ada (sedikit) rasa penasaran .  Rasa penasaran bagaimana rasanya ketika sudah tiba  di bendara, disambut  hujan lebat tiada tara. Dulu-dulu, ketika naik pesawat syukur sekali diberi kan udara cerah , dan sekarang ! Awan tebal  hitam menghujam  bandara Adisucipto Yogyakarta. Perjalanan pulang dinas ke  arah Jakarta ini sedikit saya kuatir karena ini,  di Yogya. Ntah lah kalau saya perjalanan lintas udara melewati Yogya ( bukan sekali dua kali ) seperti ada batu kerikil di pesawat kira-kira beberapa saat , atau istilahnya ada turbulensi kecil!  Dan saat ini , saya harus naik pesawat setelah magrib dalam keadaan hujan besar!!!
   Beberapa kali saya bertanya tanya ke  admin saya ( mengapa sih) kok baru sekarang di pesenin pesawat bukan Garuda? Dan baru pertama  kali juga, saya akan mendarat di Bandara  Halim Perdanakusumah  ( sebelumnya selalu ke bandara   Cengkareng alias Bandara Soekarno Hatta yang terliaht luassss dan lega ).
            Saya masih inget omongan  teman saya sebagai supervisor  di daerah Yogya, nadanya emang nakut -nakuti ketika di mobil sedang mengantar saya ke bandara Adisucipto, katanya  “ kalau bos besar lihat kondisi lingkungan bandara mendung..lebih baik gak jadi naik pesawat  jadi pakai kendaraan darat aja , berangkat dari Yogya –ke Surabaya.   Selama belasan tahun juga saya juga  memahami  kondisi ini kalau naik pesawat,,,,,, yah ….kalau sudah naik pesawat dan pintu pesawat sudah  di tutup….orang-orang  tidak bisa kemana-mana lagi.   Apapun jabatannya? , Apapun tingkah laku dan amal ibadahnya, ketika  di dalam pesawat  yah  hanya bisa pasrah.  Pesawat harus tetap   pergi dan  melaju…..lewat langit atas  sana….
         Ketika sudah berada di  ruang tunggu  Bandara Adisucipto, benar saja dugaan saya , perjalanan di cancel  karena cuaca tidak  memungkinkan …sampai berjam jam!! Dan saya pun diberikan nasi  Kotak …untuk  dimakan di ruang tunggu,,  rasanya enak –enak nyelek karena tetap bisa melihat hujan petir dan angin yang kencang ketika mau naik pesawat ke Jakarta. Saya lihat penumpang lain pun berusaha menyingkirkan kekuatiran yang ada dengan  pura pura tidur, Ada  juga yang secara eksplisit  mencibir  cuaca  dengan nada kesal.  Karena  saya sendirian  saya pun mulai sms istri ,”ini cuaca buruk banget doain supaya selamat….”
         Ntahlah …waktu itu..apakah prakiraan cuaca di daerah lain di luar Yogyakarta  sedang baik,  atau di daerah tujuan  Jakarta  terpantau tidak hujan …sehingga diputuskan menjelang  malam  penumpang  dipersilahkan  boarding untuk naik pesawat dengan kondisi masih hujan.  Karena tidak  ada       Airbridge  (belalai gajah yang menghubungkan dari ruang tunggu ke badan pesawat,) kita di beri payung sendiri-sendiri berjalan di tengah hujan deras dari ruang tunggu ke  Apron  ( tempat parker badan pesawat)  disertai petir bergemuruh…alhasil celana dan tas , baju sebelah pinggir kiri kanan saya terkena hujan….ini pengalaman pertama saya juga setelah belasan tahun naik pesawat!!


       Sudah terbiasa juga , bila saya berpergian naik  pesawat selalu pesan tempat duduk  di pinggir jendela.  Saya suka menikmati detik-detik take of atau landing …yang biasanya akan  terlihat pemandangan yang  indah .  Contohnya ketika pergi ke  Padang, ketika pesawat descending  di atas saya melihat  hamparan  pulau- pulau kecil indah disepanjang   pinggiran pantai Sumatra Barat.  Indah sekali!!.  Ataupun ketika   pergi ke Kalimantan  , setelah pesawat  climbing akan terlihat dan terlewati  kepualan seribu yang sangat Indah.  Tetapi  kenyataannya sekarang hawa dingin dan mencekam karena hujan deras disertai kedinginan akibat  berjalan kaki dari ruangan Departure  ke arah Apron tanpa airbridge .

        Dannn benar saja …di jendela pesawat masih terlihat hujan deras sampai air hujan berbentuk gumpalan  air mengalir di jendela pesawat                 ( biasanya kalau masih tidak deras hanya butiran butiran kecil saja terlihat di jendela pesawat) karena pesawat belum siap saya pun sempat mengabdikan kondisi ini , seperti ini .



Sesudah penumpang  komplit di kabin pesawat dan siap dengan safety belt-nya masing masing …tunggu semenit- dua menit sampai lebih dari 20  menit , pesawat tidak maju -maju ternyata sang pramugari mengumumkan….

..” para penumpang pesawat belum diijinkan untuk berangkat ….menurut peraturan bla bla bla…( la iya lah hujannya deras gitu di luar dengan… petir lagi !!)…

…..Akhirnya pesawat didiamkan  alias ditunda penerbangannya  (lagi). Penumpang penuh dan kuatir sampai sempat-sempat sampai buka Hp kirim pesan karena  penerbangan di tunda  dengan kondisi penumpang sudah naik pesawat semua di dalam pesawat. Di kabin pesawat  dihembuskan  …hembusan asap dingin ….terus dikeluarkan berkali kali….saya pun sempat mengabdikan hal ini…..Gile banget…dalam hati saya ini pengalaman pertama berpesawat pada kondisi  terbilang cuaca buruk…..


    Hampir satu jam menunggu di di dalam pesawat dan akhirnya  diputuskan  untuk  terbang ( dalam pikiran saya,  “ini gile banget kondisi hujan dan sesekali ada petir” . Apalagi hobi saya melihat-lihat pemandangan dari jendela pesawat jadi tambah ketir dan kuatir)

    Dan terdengar  pengumuman  - intinya , “pesawat akan take off dan seluruh perlengkapan HP dan elektronik lainnya harap dimatikan”-terlihat hening dan sunyi setelah pengumuman itu…lampu di kabinpun di padamkan.

    Suara pesawat mulai dinyalakan dari  terdengar lambat sampai menderu….lampu di dalam kabin di padamkan!( wah pikir saya ini pesawat sedang perlu tenaga ekstra nih ), Saya yang berposisi duduk di  dekat jendela,  baru  pertama kali ini juga  kuatir melihat pemandangan ke  arah luar  jendela pesawat -yang masih tertutup air hujan yang saling bergantian menimpali…suara petir bergemuruh bergantian….serta kilauan cahaya kilat sesekali…


Meskipun seperti itu , kebiasaan saya melihat pemandangan dari jendela  ketika take of dan landing tidak pernah terbendung …..saya tahu dan merasakan insightnya ,   biasanya pesawat mengalami turbulensi sedikit  biasanya terasa seperti  mobil berjalan di lubang-lubang jalan tidak beraspal,  ketika  pesawat  melewati awan yang hitam  atau  kalau kebetulan harus  menembus  gumpalan awan,  terasa  banget seperti jalan di atas pasir dan berbatuan.  Bahkan saya tahu  ( karena suka duduk di pinggir jendela) bila pesawat mengudara sedang masuk  gumpalan awan biasanya layer atas dan bawah bagian dari sayap pesawat ada yang membuka dan lembarannya bergoyang-goyang….dan sekarang saya harus menembus awan hitam , sekaligus hujan dan sekaligus kilauan cahaya petir? Tidak terbayang oleh saya…..


      Pesawat akan tinggal landas alias take off ,  baru pertama kali ini juga saya melihat semua penumpang ( terutama dari jangkauan mata saya) diam membisu. Beberapa penumpang menutup jendela pesawatnya….dan  tidak ada suara canda tawa dan obrolan obrolan suara keras  seperti biasanya bila  ketika  para penumpang sudah ada di kabin pesawat (yang suara obrolannya keras keras)…….Sekarang diam semua….dan saya melihat suami istri di samping saya duduk,…… mereka  menyatukan tangannya di antara sandaran  pinggir sela  bangku pesawat…….


         Lambat laun pesawat menderu….melaju kencang ….cairan tebal  karena hujan yang menempel dikaca mulai menghilang karena kecepatan  pesawat ….dan pesawat naik ….di tengah tengah  hujan dan gemuruh petir…..Saya terus melihat ke arah luar  jendela.  Saya mencoba melihat di ujung atas sana… atap langit masih gelap dan masih kelam” wah pasti pada saat climbing  untuk menembus awan ini -akan terasa banget nih “grejag grejugnya”  ….,”Nekad”, dalam pikirku…karena sepengalaman saya ,  pesawat akan terasa tenang bila sudah di atas awan atau pada saat posisi cruising alias pesawat sedang terbang datar ( dan parmugari pramugara biasanya mulai menyajikan sajian makanan)



       Saya coba menarik napas…”uhhhh gile gile…” sampai seperti inikah saya mencari uang”?Rela tegang  kesat-kesut  nyawa taruhan?( wey padahal apapun kegiatannya resiko kematianmah  selalu ada  !Ayo tetap tenang dan berdoa---begitulah cara menghibur diri.....)....dan  mulai terdengar - dag dig dug suara  turbulensi pesawat …dreg….mendadak pesawat ke bawah….oleng ke kiri dan ke kanan…suara jeritan…istigfar…doa….saya dengar semua…..dan inilah pengalaman saya terburuk mengalami turbulensi pesawat   SEJAK   dari tahun 2000 sampai 2016 ini….inilah yang terdasyat turbulensinya…..karena kondisi cuaca…

         Saya tidak bisa melihat pemandangan lagi ….saya melihat  dari jendela  ke arah pemandangan  luar  : --gelap “seperti lap hitam” gelapnya…”ini pesawat sedang di dalam awan gelap “ pikir saya….. Pesawat belum stabil …semua doa di tujukan atas semua keselamatan penumpang pada saat itu…doa- doa di panjatkan…….saya mencoba melihat kebelakang dan ke samping semua merasakan – tegang-.

         Pesawat sudah stabil …rasa lega , kagum ,(terhadap pilot yang bawa), mulai terasa…saya lihat ke jendela…bintang bintang di langit mulai terlihat…syukurlah…berarti hujan  dan  mendung ini hanya di sekitar atau pada radius tidak terlalu jauh dari   bandara Adisucipto,   area Yogyakarta dan sekitarnya saja….di daerah lainnya tidak hujan …..

       Munculnya  pramugari cantik dan pramugara  tampan yang berjalan .di lorong pesawat membuat penumpang terasa lebih nyaman, ditambah lagi senyuman nya ke kiri dan dan kanan membuat penumpang merasa ditemani…pramugari paramugara pun tidak terlihat lagi  menuju  ke ruangan ekor pesawat……namun  tiba –tiba….

      Tiba-tiba…. diluar  pengalaman saya ( lagi ), yang  sudah biasanya naik pesawat Garuda….ternyata pramugari pramugari di pesawat ini, itu menjual  makanan juga ! Yah menjual Makanan ,( bukan menyajikan gratis ke penumpang?!-)) , “..Bapak …Ibu Pop Mie-nya …”, ujarnya.


Suasana mulai santai dan beberapa orang mulai tersenyum geli… sambil melihat dagangan yang di bawa pramugari dan barang-barang daganganya.  Ruang pikiran kosong penumpang alias konsumen  pada saat itu yang telah  mengalami ketegangan akibat sensasi turbulensi , berganti dengan sensasi  terdengarnya suara penawaran barang dari pramugari.  Otomatis  “ruang pikiran kosong konsumen dan ereuka kebahagiaan melewati turbulensi ”kayaknya seperti  gampang menangkap merk yang ditawarkan oleh pramugari, belum lagi ada tambahan stimulus dari panca indra ketika Pop mie itu diseduh wanginya ‘sim-siliwir” kemana-mana.  Gabungan sensasi dan stimulus produk yang diterima konsumen menjadi Top of Mind di benak  konsumen  di dalam pesawat itu. Karena tidak ada pesaing competitor Pop Mie di sana dan hanya Pop mie yang tersedia  ( avaibility)  menjadi Brands Recall oleh konsumen di dalam pesawat itu, yang order dan order . Dari pengalaman ini...Memang konsumen harus dibahagiaakan  dulu atau rela pikirannya di kosongkan /difocuskan dulu supaya merk dagang bisa gampang masuk ke memori.

Tentu saja di market yang lebih luas  dan dinamis,  segala bentuk stimuli dan sensasi produk ini harus terus dilaksanakan oleh Brands Manager, Marketing  aktivasi ,supaya produk teringat dibenak  konsumen  baik dengan  stategy  Below the Line maupun  Above the Linen-y,.namun  bila tidak ada Team Sales yang selalu dalam kondisi “Semangat” dalam mendistribusikan dan mengorder barang tetaplah sia sia-- barang tidak akan ada visibility dan availability-nya sehingga  produk tersebut  tidak akan sampai  ditangan konsumen.

Tidak terasa, Kaptain pesawat memberitahukan waktu akan landing ke bendara Halim Perdana Kusuma tinggal beberapa saat lagi,  saya pun reflex melihat ke  arah jendela pesawat . Luar Biasa!! Pemandangan  kota Jakarta di malam hari yang cerah, amatlah Indah!!  Tempat dimana  biasanya saya terjebak macet di jalan arteri  dan toll  jagorawi setiap hari  pulang kerja,, ternyata bila di lihat oleh penumpang pesawat menuju Bendara Halim Perdanakusuma ,  kemacetan  kota Jakarta,  seperti juntaian kalung emas yang jatuh di atas percikan percikan cahaya lampu warna warni.  Dalam hati, sedikit bangga juga saya bisa berkontribusi tiap hari , bila terkena macet di Jakarta…ternyata bila dilihat di atas pesawat -lampu mobil yang sedang  macet sambung - menyambung , meliak-liuk  seperti rantai emas yang jatuh…)))

Pesawat landing dengan empuk dan selamat…ketika penumpang mulai melepas safety beltnya ,  pramugara memberikan pengumuman, : “kepada bapak dan ibu ..mohon kiranya bisa mengembalikan Pelampung bagi yang tadi meminjam bagi beberapa penumpang ….”….

Grrrrr semua penumpang yang di pesawat banyak  yang tertawa, banyak yang nyeletuk “Aduh penumpang Galau”…dll.

Saya hanya berpikir; “ Busyetttt ternyata dibalik itu , sudah ada beberapa penumpang yang well prepared menghadapi cuaca buruk naik pesawat , dengan cara individual meminjam pelampung kepada awak pesawat..””..

Dannnnnn ampuni Tuhan…suasana Arrival ini, banyak  tertawa , tersenyum..geli menggoda , Beda sekali ketika proses Departurenya ,,,????

Maka dari itu , semenjak kejadian itu ,saya menjadi lebih sabar  kalau  kebetulan sedang dilanda macet di Jakarta …dibandingkan dengan  mengalami turbulensi pesawat di udara…(yang tidak ada rest areanya lagi !) …..dan sedikit mengetahui  ternyata macet di jakarta di malam hari  bisa   menyumbangkan pemandangan indah bagi para penumpang  pesawat  yang sedang proses descending menuju bandara tujuan  ….lampu-lampu kendaraan terlihat  ibaratkan    untaian  kalung emas yang jatuh di cahaya  lampu  warna warni kota…




Pengalaman perjalanan di pesawat yang nikmat adalah : Perjalanan tenang, udara cerah, damai....indah....disertai adanya penumpang yang bertasbih dan membaca kitab suci....








Senin, 12 September 2016

Strategy lain untuk mencari pekerjaan. Apa itu ?

Strategy lain untuk mencari pekerjaan. Apa itu ?

Penahkah Anda  di tag di facebook atau media sosial lainya  oleh seseorang  ,”Buka lowongan pekerjaan tidak di sana  di perusahaan kamu ??,” Atau di Whatapps oleh seorang teman,”Bro gue cari kerjaan ada........ kerjaan ngak,di sana ?”
Problemnya bila ia menginginkan langsung menduduki  tahap manager, wuh… tahu sendiri harus memenuhi beberapa tahap seleksi mulai psikotes, interview dan kesehatan, belum lagi masa percobaan bisa enam bulan sampai satu tahun di tambah lagi kalau di dunia sales harus pernah coba di berbagai area. Bahkan perusahaan perusahaan “inti” dan “terfavorit” mencari di Outsourcing-nya  dulu, karyawan yang terlihat  struggle dan berprestasi…baru di jadikan karyawan tetap…jadi istilahnya harus sabar dulu……
                Namun kelihatannya fenomena sekarang dalam hal mencari pekerjaan bisa berbeda di bandingkan  Zaman dulu.   Zaman sekarang kelihatannya calon pencari pekerjaan harus sering melihat atau  jalan jalan ke pabrikan atau kawasan industry…di area-area yang sudah di “segmentasikan” oleh pemerintah daerah setempat . Contohnya kawasan BIC purwarta, KIC Kerawang, cikarang sampai dengan Bekasi lanjut ke gunung putri, setelah lebaran saya lihat di sana banyak sekali pabrik pabrik membuka lowongan dengan menggunakan spanduk dan tertulis jelas posisi kosong yang harus segera diisi. Bahkan sampai ada embel embel “Tidak Dipungut Biaya Apa pun”.




               Saya menemukan lebih dari 3 pabrikan yang membuka lowongan setelah lebaran. Kata temen saya sih hal itu terjadi  karena biasanya pemerintah daerah atau bupatinya  menganjurkan pabrikan atau perusahaan-perusahaan-bisa menerima dulu “masyarakat asli daerah setempat untuk menjadi karyawan”.  Masuk logika sih,- hal itu kan bisa memotong uang operasional seperti kosan dan transportasi sehingga gaji yang diterima “terasa lebih besar”  karena tidak digunakan buat kos atau transportasi  sehingga pasti uang gaji tersebut  bisa digunakan perputaran ekonomi di daerah tersebut (padahal siapapun pekerjanya kan kalau kos disana ..perputaran uang dan belanjanya pasti  terbanyak di daerah tersebut  seperti makan, minum, pergi ke toko, ke mall). Katanya lagi permasalahannya memang di situ juga , bila memaksakan penduduk daerah itu yang kerja disana biasanya  tidak ada *daya juang tinggi atau malah ia menyebutnya “malas”. Nah itu mungkin peran trainer dan training perusahaan internal untuk bisa seleksi dan memotivasi supaya lebih productive dan tidak “malas”. Masuk keperusahaan swasta mungkin jadi opsi ke dua setelah “pekerjaan idamanya” tidak ia capai. Padahal di perusahaan mana pun tidak akan menerima orang yang malas , karena malas dan teledor bisa saja penyebab meruginya suatu  perusahaan dan berdampak kepada semua keluarga karyawan. Contohnya,  bila pabrik itu tutup dikarenakan  team salesnya malas jualan atau karena orang produksi  gagal membuat bahan (jadi perusahaan rugi besar),bisa juga terjadi karena  orang finance- nya salah dalam mengatur keluar masuk neraca keuangan. Semua  hal itu  dibutuhkan calon karyawan   yang mempunyai daya juang tinggi , tidak malas dan ulet…yang sesuai dengan divisi berdasarkan  hasil psikotes,   bakat, kompetensi dan induksi ilmu tertentu sesuai bidangnya kepada para-calon karyawan supaya perusahaan bisa terus berjalan atau istilahnya kontinuitas. 

                Kembali ke strategi mencari pekerjaan, asalnya saya mengira pekerjaan pekerjaan yang di tempel di spanduk-spanduk pabrikan atau perusahaan-perusahaan di kawasan industry itu, berkisar jenis pekerjaannya untuk sang operator atau supervisor , namun setelah saya selidiki dan turun dari kendaraan ternyata Head Of atau Kepala Devisi-pun dicantumkan disana,  Hal ini menggeser praduga juga dikalangan executive  bahwa pekejaaan yang lebih bagus hanya bisa di carikan oleh “job hunter” ( suatu PT atau badan usaha yang selalu menawarkan pekerjaaan yang biasanya “katanya “ lebih bagus di perusahaan yang ia tempati sekarang .)







                Jadi Intusi dan stategy mencari pekerjaan sudah mulai bergeser ke arah lain ,ke arah bidikan ke kawasan  industry yang ada di kabupaten kabupaten ( namun “terlalu” juga yah bila di satu kabupaten tidak ada area industry)…..dengan cara mencari informasi dari teman yang berbeda kabupaten atau supaya lebih meyakinkan diri sendiri : cari waktu untuk jalan jalan sendiri ke area kekawasan di mana pabrikan atau PT itu berada….



Bantu share...ig:redi_story

Jumat, 02 September 2016

"Intuisi  Sales" terbentuk berapa tahun ?

Studi Kasus 4 : Dimana Tambahan barang itu ? Mengapa hal ini terjadi.





Intuisi sales,  sejak kapan muncul ? Untuk menjawab pertanyaan ini saya ingin membandingkan dulu dengan Intuisi pemain sepak bola yang berani di cerca sekaligus dikagumi oleh siapun karena nekad perbuatannya mencetak gol dengan menutup mata? Masih inget siapa ? Yah  Patricio Jimenez striker Persib pada saat itu yang berani menutup mata saat tendangan finalty dan akhirnya berhasil menggolkan untuk persib.  Hebat ? Heran ? Intuisi apa yang ia dapatkan sampai dia bisa tepat mencetak gol ke gawang lawan….dan menjadi phenomena media massa baik cetak maupun elektronik. Apakah mencetak gol sambil menutup mata bisa di lakukan oleh orang –orang yang baru terjun ke olah raga sepak bola? Tentu saja tidak. 


        Coba lihat artikel artikelnya sbb;
Add caption
                                                                                                                                                                                                                                                                                                                                                                                                                                    





Atau di youtube judulnya ;” Remember Persib goal tutup mata penalty Patricio Jimenez ! Blind Penalty… Hebat , bukan?




       Patricio Jimenez atau panggilannya Pato menyukai sepak bola saat umur 5 tahun, intuisinya mulai terarah saat dia masih kecil sehingga dia berani menutup mata tanpa gagal melakukan gol finalti. Pada saat umur 13 tahun ia sudah masuk club sepak bola profesional , katanya di luar negeri sana, kalau sudah di atas umur 16 tahun sudah ngak bakalan laku menjadi pemain sepak bola yang dinobatkan atau diusung menjadi “bintang”, Intuisi terarah dan terasah lebih dari 5 tahun sebelum menjadi pemain professional sepak bola.

                
    Kok saya tahu yah…bang Pato??? , Ia,  saya tanyakan langsung ke Bang Pato sendiri….ini dia…..










Nah sekarang untuk mengasah karyawan baru atau calon master di dunia sales sudah terduga kan  dengan melihat   dan melirik  insight cerita di atas?  Lantas bagaimana supaya  intuisi sales cepat muncul  dan terasa peka di sanubari orang orang sales?  Dari masalah ringan sampai masalah rumit, kira-kira memakan waktu berapa tahun  yah? Dari mulai  masalah ringan sampai masalah dasar  yang perlu ditangani khusus. Teory training buat team sales pasti semua sama dari basic training untuk salesman mencakup modul dan latihan presentasi penjualan dan negosiasi, setelah salesman berkembang menjadi supervisor atau coordinator baru harus sudah punya insight dan ilmu territory area bagai mana memetakan dan membedah potensi area, sampai……….26 modul  ilmu yang dipelajari dan di pahami sebelum jadi manager ( channel, distributor, promo, way of working. dll…….).


            Untuk membuktikan hal tersebut saya mencoba memberikan soal yang biasanya yang terjadi dan dimengerti oleh level manager dan supervisor senior ( yang sudah memegang atau istilahnya mengerti distributor management), kepada peserta training “baru” yang mempunyai jabatan coordinator dimana setelah tahap interview dan tahap perkenalan:  mereka mempunyai pengalaman di FMCG dari 0 thn ( dari baru mulai kerja ) s/d 3,5 tahun.. Pendidikannya 80%  S1 dan ia bertugas sebagai coordinator salesman motoris. Permaslahan yang di berikan sbb

 Apakah Anda bisa menjawab juga sebelum membaca jawabannya? 

   Studi kasus 4 ; Dimana tambahan barang itu ? Mengapa ini bisa terjadi ?  

Pada suatu hari , Perusahaan mendapat masalah dari data yang di dapat dari team finance data yang “Mengharukan dan Aneh”. Dan Director Sales pun mengumpukan team Sales Automation (dimana disana background karyawannya dari sarjana teknik informasi dan Komputer  ) Ternyata masalahnya adalah barang primary atau  barang dari pabrik yang  di kirim   ke distributor  adalah Rp 5 M ( 5000 ctn) , tetapi  distributor mencatat  penjualannya adalah Rp  5.5 M. ( 5500 ctn)   Ada selisih 500 juta (500 ctn) ? Darimana  data tambahan yang 500 juta itu…..?  Sementara distributor sudah mendapatkan insentive Rp . 50 juta karena masuk target 110%, dalam artian distributor itu mencatat penjualan closing bukan 5 M (dari barang yang dikirimkan principal/pabrik)  tapi catatan penjualan distributor itu 5.5 M ( berbeda dari data finance  dimana data tersebut di cut off closing bulan Juni)?  Dari mana datangnya barang 500 juta itu ? Team sales data pun tidak bisa menjawab……..karena katanya dari sistem tidak mungkin seperti itu dan tidak mungkin bisa seperti itu ( tetapi kenyataannya mencatat penjualan distributor itu 5.5 M, barang yang dikirim principal 5M di bulan Juni )..
Apa yang terjadi , berikan pendapat anda: ( atau orang yang mau di test ), calon yang sudah memegang distributor, mengerti suply chain, dan mengerti proses finance ( sudah dilibatkan oleh distributornya dalam jual dan beli barang )  akan bisa  lebih mengerti.....

Setelah di cek satu persatu jawabannya : terdapat 4 kelompok besar .......

 Kelompok no . 1                           


      40% menduga sales admin dan salesman lalai  dalam hal ini ?? Tentu saja salah , dan tidak mungkin menambah penjualan 500 ctn , bila stok disistemnya sudah nol.( barang dari mana)

Jawaban seperti ini didapat dari mereka yang kurang pengalaman di dunia sales kurang dari satu tahun….dan belum sampai ilmu mengelola distributor dan financing for distributor…mereka tidak diberi kesempatan untuk bisa berdiskusi dengan bagian keuangan distributor ataupun owner distributor.
     Saya tekankan untuk para peserta yang berpendapat ini jangan dulu men -judge "salah di human error" secara spontan tanpa bukti, diperlukan ketelitian dan pengalaman( intuisi lagi), dengan menyalahkan orang secara terburu buru, tidak akan membuat kamu jadi owner perusahaan secara mendadak bukan? Diskusi kesana kemari cari pemecahan masalah.
                                                      Sales "fiktif " hal yang tidak mungkin --bila di sistem stoknya nol.

Kelompok no :  2
      30%  jawaban yang rata rata dari karyawan  baru ,..... baru di dunia sales --masih kental  dengan ilmu  teorikal-nya .  Dan mengganggap hal ini dikarenakan  ada penambahan pajak  10%  ( mungkin belum lihat invoice “sales “kali yah yang di situ sudah termasuk pajak-dipotong pajak), Teory bagus namun intuisi sebatas teori. . Orang yang baru di dunia sales bila menjawab  soal cerita seperti ini  menjawab seadanya -cukup dua baris saja !!Menandakan harus lebih di dampingi di area ...tidak tahu menjawab," Bagaimana proses "?  Belum matang pengalaman di sales area....



Kelompok  3

    
20%  mereka mengira ada perpindahan barang dari distributor yang satu dengan distributor yang lainnya . Mereka terlihat lehih mengerti karena dilihat dari nilai post "...testnya ada yang nilai 100!! Namun masih belum tajam pemikirannya karena perpindahan barang antar  distributor harus ada surat re alokasi dan di ketahui oleh jajaran team sales data dan automation….jawaban panjang panjang karena ia paham terhadap proses "sales bisa naik" namun belum sampai permasalahan financing distributor.


Kelompok 4 .




Yang benar ---Hanya satu orang,!! Dia  berpengalaman di sales lebih dari 3 tahun dan pernah bekerja di berbagai distributor yang berbeda dan selalu komunikasi dengan berbagai pihak, sehingga intuisi salesnya sudah jalan….

ia mengatakan , " ada perbedaan pencatatan penjualan antara finance pabrik dan stok yang di terima distributor, Contohnya pabrik mengeluarkan penjualan ke distributor atas invoice goods issued tanggal 27 Juni , perjalanan antara pabrik dan distributor 14 hari di laut  dan distributor mencatat penerimaan barangnya pada tanggal 13 Juli sebanyak 500 Jt .

Pengalaman tidak bisa di sanggah ,  sepertinya berlaku untuk team sales,  makin berumur  sarat akan banyak intuisinya,  semakin tajam dibandingkan yang baru baru....mari banyak bertanya kepada yang berpengalaman!!!( asal yang di tanya tidak pelit ilmu tentunya....)